no-style

Ukur Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Pelayanan Publik, Polres Temanggung Gandeng Inisnu Gelar Survey

, Juli 09, 2025 WIB Last Updated 2025-07-09T03:42:07Z


TEMANGGUNG – Polres Temanggung, Polda Jateng menggelar survei kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik, kegiatan tersebut dengan menggandeng beberapa unsur diantaranya INISNU Temanggung, LSM, Perwakilan dari Ortala dan dinas instansi terkait.


Waka Polres Temanggung Kompol Ana Setiyarti dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan agar pelayanan Polri terutama Polres Temangung dapat terlaksana dengan baik dan lebih baik lagi sesuai standar yang ada, tentunya dalam hal ini sangat diperlukan kritik dan saran dari para hadirin yang ada.


“Harapannya dengan melibatkan semua unsur terkait, pelayanan polri kepada masyarakat dapat semakin baik dan masyarakat dapat terlayani dengan maksimal,“ Ujarnya. Selasa (8/7) Siang.


Sementara itu dari Inisnu Temanggung menyampaikan bahwa survey ini dilaksanakan guna mengukur tingkat kepuasan masyarakat terhadap layana publik polri disamping itu juga untuk mendapatkan masukan untuk perbaikan pelayanan polri kedepannya.


“Metode dan pelaksanaan survey menggunakan metode kualitatif sedangkan tehnik pengukurannya menggunakan skala likert,“ terangnya.


Lebih lanjut Inisnu menjelaskan survey dilakukan sekaligus untuk mengukur sikap pendapat dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial sedangkan karakteristik responden terdiri dari kelompok pendidikan, umur, jenis kelamin dan waktu pelayanan yang meliputi unit pelayanan SIM, STNK, Gakkum, SKCK, Satreskrim, Satresnarkoba, Unit BPKB dan Sat Tahti.


“Ada kenaikan tingkat kepuasan masyarakat namun ada beberapa unit yang mengalami penurunan diantara Unit pelayanan SIM dan ada beberapa rekomendasi dari masyarakat salahsatunya adalah untuk menambah sarana foto copy agar masyarakat tidak repot bolak-balik serta perbaikan papan informasi pelayanan baik melalui leaflet maupu media sosial serta website polres,“ Jelasnya.


Secara umum survey tersebut menggambarkan sejauhmana kepuasan masyarakat terhadap layanan publik Polres dan disertai juga masukan dan saran sehingga kedepannya pelayanan publik semakin baik lagi. Untuk hasil survey akan diumumkan secara terbuka dan akan dipasang ditempat pelayanan publik.


(Humas Polres Temanggung).

Red-Spyd

Komentar

Tampilkan

  • Ukur Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Pelayanan Publik, Polres Temanggung Gandeng Inisnu Gelar Survey
  • 0

Kabupaten