no-style

Satgas Preventif Lakukan Patroli di Kawasan BIP Batang, Antisipasi Aksi Premanisme di Lahan Parkir

, Mei 19, 2025 WIB Last Updated 2025-05-19T07:57:34Z


Batang - Dalam rangka mendukung Operasi Aman Candi 2025, Satgas Preventif Polres Batang melaksanakan patroli di kawasan Batang Industrial Park (BIP), Senin (19/5/2025), cegah aksi premanisme di area kawasan. 


Kasatgas Preventif AKP Cipto Maryono menjelaskan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta para pekerja yang beraktivitas di kawasan industri.


“Kami tidak ingin ada ruang bagi pelaku premanisme yang meresahkan warga maupun pengusaha,” ujar AKP Cipto.


Dalam patroli tersebut, petugas menyisir sejumlah titik rawan dan memberikan imbauan kepada petugas parkir dan masyarakat agar tidak takut melapor apabila menemukan aksi yang mencurigakan atau bersifat pemaksaan.


Langkah ini diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan menjaga iklim investasi di kawasan industri tetap kondusif.




Red-Spyd

Komentar

Tampilkan

  • Satgas Preventif Lakukan Patroli di Kawasan BIP Batang, Antisipasi Aksi Premanisme di Lahan Parkir
  • 0

Kabupaten