no-style

Satlantas Polres Demak Edukasi Keselamatan Lalu Lintas dan Anti-Bullying Dalam Rangka Ops Zebra Candi 2025

, November 18, 2025 WIB Last Updated 2025-11-18T07:09:54Z


Demak,  – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Demak kembali hadir di tengah masyarakat melalui program Polantas Mengajar, kali ini menyasar siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari 37 Mranggen,  Selasa, (18/11/2025).


Hal tersebut menjadi momen sosialisasi awal terkait pelaksanaan Operasi Zebra Candi 2025 yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 30 November 2025.


Kegiatan dipimpin oleh Kanit Kamsel Satlantas Polres Demak, IPTU Rohmat Sukoprihanto, bersama Kanit Lantas Polsek Mranggen Aiptu Muh Yasin, dan beberapa personel lainnya, kegiatan edukatif ini disambut antusias oleh para guru serta puluhan siswa TK.


Iptu Suko menyampaikan beberapa materi penting dengan metode yang menyenangkan dan mudah dipahami oleh anak usia dini, yakni melalui pendekatan Audio Visual dan Fun Game. 


"Selain materi tersebut diatas   juga disampaikan materi anti bullying, pencegahan perilaku bullying sejak usia dini dan pentingnya penggunaan helm, penanaman kesadaran keselamatan berlalu lintas, serta pengenalan rambu-rambu lalu lintas," ujar Iptu Suko.


Iptu Suko mengucapkan terima kasih kepada para guru yang telah memberikan kepercayaan kepada Satlantas untuk mengisi pembinaan usia dini ini. 


"Kami berharap, dengan penanaman nilai-nilai keselamatan dan etika, baik di jalan raya maupun dalam pergaulan sehari-hari, anak-anak ini dapat tumbuh menjadi generasi yang disiplin dan tertib," harapannya.


Selain kegiatan belajar mengajar, kesempatan ini juga dimanfaatkan oleh Satlantas Polres Demak untuk melakukan sosialisasi mengenai Operasi Zebra Candi 2025.



Red-Spyd

Komentar

Tampilkan

  • Satlantas Polres Demak Edukasi Keselamatan Lalu Lintas dan Anti-Bullying Dalam Rangka Ops Zebra Candi 2025
  • 0

Kabupaten